Hanya ingin menulis tanpa memikirkan apapun
Hanya ingin berbagi tanpa menyusahkan orang lain
Hanya ingin bahagia tanpa menyakiti
Hanya ingin makan tanpa khawatir gemuk
Hanya ingin kaya tanpa bekerja
Hanya ingin berbelanja tanpa mengeluarkan uang
Hanya ingin terkenal tanpa operasi plastik
Hanya ingin menyanyi tanpa khawatir dengan suara sumbang
Hanya ingin lulus kuliah tanpa pusing dengan skripsi
Hanya ingin bebas
tanpa terkait sistem
Di dunia yang tidak bisa hanya memiliki ‘hanya ingin dan
tanpa harus’
Tidak ada komentar:
Posting Komentar